Satpam PPSDM MIGAS raih penghargaan dalam HUT Satpam ke 39

PPSDM MIGAS mendapatkan penghargaan sebagai instansi pengguna satpam dengan sistem management pengamanan terbaik dari Kapolres Blora AKBP Antonius Anang saat upacara hari ulang tahun satpam ke 39 yang digelar di halaman Mapolres Blora, Rabu, 22/01/20.

Kapolres Blora, AKBP Anang mengatakan, penghargaan ini adalah salah satu wujud perhatian Polres Blora kepada satpam. “Semoga dapat menjadi pendorong semangat dalam melaksanakan tugas sebagai instansi pengguna satpam dengan sistem management pengamanan terbaik di wilayah/lingkungan kerjanya,” ucapnya. 

Dia menambahkan, dalam melaksanakan tugas dilapangan, satpam merupakan salah satu mitra utama POLRI dalam pemeliharaan kamtibmas. Oleh karena itu setiap anggota satpam harus memiliki kualifikasi dan kemampuan yang optimal dalam penanganan dan gangguan keamanan di lingkungan kerjanya.   

Polri memerlukan dukungan dan peran aktif dari seluruh komponen masyarakat, termasuk satuan pengamanan sebagai profesi yang luhur dalam mengemban tugas dan fungsi kepolisian secara terbatas pada lingkungan kerjanya,” katanya.

PPSDM MIGAS memiliki  44 orang tenaga satpam yang semuanya sudah memiliki sertifikat diklat gada pratama dari POLRI. Selain itu juga mendapatkan pelatihan ketangkasan dan beladiri dari marinir.   

Wilayah pengamanan satpam PPSDM MIGAS cukup luas meliputi lokasi kantor PPSDM MIGAS Jl. Sorogo, Mengung  (lab. Produksi),  Mentul (wisma dan komplek migas), Nglajo (rumah dinas, sarana olah raga), Cepu kota (soos sasono suko dan GOR) serta kampung baru (Wisma Widya Patra 3).