PPSDM Migas Adakan Pelatihan Operasi Produksi Tingkat Pengawas Operasi Produksi

Kegiatan mengambil minyak dan gas bumi mempunyai dua alur penting yaitu kegiatan eksplorasi dan produksi migas. Proses eksplorasi sendiri adalah kegiatan untuk mencari cadangan migas dari dalam bumi sehingga perusahaan dapat mengkalkulasi seberapa banyak cadangan yang tersedia.

Sedangkan untuk proses produksi meliputi pengangkatan minyak dan gas bumi ke atas yang lalu dapat dirubah menjadi produk yang dikehendaki sehingga pada proses ini disebut sebagai padat modal karena memerlukan pembiayaan yang sangat besar dan juga harus dilakukan oleh tenaga yang handal dan berpengalaman.

Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi (PPSDM Migas) sebagai salah satu Lembaga non profit milik pemerintah yang berkecimpung di pengembangan SDM subsector migas mempunyai peranan penting untuk memajukan tenaga kerja teknik khusus yang mahir di bidangnya.

Untuk itu PPSDM Migas mengadakan pelatihan Operasi Produksi tingkat Pengawas Operasi Produksi (POP) untuk Pertamina Hulu Rokan pada Senin (10/01/22) selama dua hari pelatihan.

Agus Wibowo, pemimpin pelatihan ini menyebutkan bahwa PHR telah berkali – kali mengirimkan pekerjanya untuk mengikuti pelatihan Operasi Produksi tingkat POP di PPSDM Migas yang kemudian diikuti oleh sertifikasi sehingga mereka memperoleh pengakuan terhadap keahliannya dan mendapatkan sertifikat kompetensi jika berhasil lulus ketika mengikuti ujian sertifikasi di LSP PPSDM Migas.

“Tujuan pelatihan ini adalah memberikan bekal pengetahuan teori praktis dan memperluas wawasan peserta tentang teknik dan peralatan operasi produksi, dasar-dasar teknik produksi dan keselamatan kerja”, ungkapnya ketika dihubungi melalui pesan singkat (13/01/22).

Ia menambahkan bahwa kriteria peserta yang mengikuti pelatihan dan sertifikasi ini adalah para pekerja yang akan melakukan perpanjangan masa berlaku atau naik tingkat sertifikat kompetensi Operasi Produksi yang bekerja minimal pendidikan dan pengalaman kerja yang cukup untuk mengikuti sertifikasi kompetensi Operasi Produksi.

Selama dua hari pelatihan peserta mendapatkan materi tentang Reservoir Migas, Teknik dan Peralatan Produksi, Oil and Gas Separation, Oil Water Treatment, Gas Dehydration, Gas Measurement Sub Materi: Oil Water Treatment, Gas Dehydration, Gas Measurement dan K3 Produksi.