Rayakan HUT, PPSDM Migas Resmikan Gedung Migas Theatre Migas Cepu Edupark (MCE)

HUT PPSDM Migas yang bertepatan pada tangal 4 Januari 2021, dirayakan dengan rangkaian kegiatan dimulai pada tanggal 1 – 3 Januari 2021 dengan berbagi 1.200 nasi kotak kepada kaum dhuafa dan Pondok Pesantren serta Panti Asuhan di wilayah Cepu.

Selanjutnya pada tanggal 4 Januari 2021, PPSDM Migas meresmikan Gedung Migas Theatre. MCE terus mengembangkan wahana – wahan baru yang sangta menarik. Setelah pada bulan September 2020 menambah wahana berupa  tiga fasilitas berupa museum terbuka migas, peralatan edukasi migas dan sarana wahana rekreasi baru, kali ini MCE menambah Migas Theatre yang didalamnya terdapat diorama dan pemutaran film 3D terkait kemigasan, serta peralatan pengeboran serta maket offshore.

Pada acara peresmian kali ini Kepala PPSDM Migas tak lupa mengucapkan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada seluruh pegawai dan semua lapisan masyarakat karena telah berpartisipasi aktif dalam menyukseskan setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh PPSDM Migas.

“Terima kasih kami ucapkan tidak hanya kepada para pegawai PPSDM Migas, tetapi kepada para pegawai purna tugas yang kali ini hadir disini. Begitu juga kepada para pensiunan yang tergabung dengan IKAPEDE PPSDM Migas yang sebelumnya telah memberi pijakan yang kuat bagi kami semua untuk terus melanjutkan perjuangan membesarkan PPSDM Migas sehingga pada bulan Desember 2020 PPSDM Migas telha berhasil meraih predikat WBBM dari Kementerian PAN RB,” tegas Wakhid.

Hadir juga pada peresmian tersebut Kepala BPSDM ESDM, Prahoro Yulijanto Nurtjahyo mengucapkan terima kasih kepada PPSDM Migas karena telah hadir mewakili pemerintah untuk memberi edukasi bidang migas yang sangat menarik bagi semua kalangan.

“Setelah membangun SPBU, Bengkel Mobil, Migas Cepu Edupark sekarang menghadirkan edukasi yang lebih lengkap lagi. Yang pada hari ini akan menambah fasilitasnya berupa Gedung Migas Theatre sehingga dengan pengembangan tersebut, Migas Cepu Edupark diharapkan menjadi pusat pendidikan migas yang mampu memberikan pengetahuan kepada masyarakat luas tentang kegiatan migas, mulai sejarah, peralatan dan proses kerja migas sekaligus menjadi wahana rekreasi bagi pelajar, mahasiswa dan masyarakat pada umumnya,” imbuh Prahoro.

Pada kesempatan itu, Kepala BPSDM ESDM dan Kepala PPSDM Migas juga berkesempatan untuk menanam pohon Tabebuya di kawasan Migas Cepu Edupark (MCE) sebagai sumbangsih PPSDM Migas untuk ikut turut serta menghijaukan bumi. Pohon Tabebuya yang ditanam sejumlah 140 buah.

Sebagai penghargaan kepada para pegawai purna bakti, PPSDM Migas juga memberikan kenang – kenangan berupa 10 sepeda kepada pensiunan pegawai PPSDM Migas. Serta pemberian bantuan dana kegiatan kepada IKAPEDE.

Serta untuk memeriahkan acara peresmian yang diikuti secara virtual oleh seluruh pegawai, PPSDM Migas membagikan doorprize untuk pegawai atas sponsorship dari Bank BNI dan BRI berupa 2 kulkas, 2 mesin cuci, 2 tv, 5 voucher belanja kperasi @Rp.200.000, 10 brizzi @Rp.100.000 dan hadiah hiburan dari panitia. (humas/lyd)