PPSDM Migas Beri Bingkisan Lebaran Untuk 314 Tenaga Honorer

Pandemi Covid-19 masih terus terjadi dan pada bulan Mei ini berbarengan dengan puasa Romadho 1441 Hijriyah menajdi momen peting untuk saling berempati kepada sesama.

Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Gas Bumi pada hari Selasa tanggal 19 Mei 2020 pada pukul 09.00 sampai dengan seselai memberikan bingkisan lebaran untuk 314 tenaga honerer.

Sesuai dengan protokol pencegahan penyebaran Covid-19, pembagian bingkisan dibagi menjadi beberapa tempat agar tetap menjaga physical distancing (jaga jarak). Tempat - tempat yang digunakan untuk membagikan bingkisan adalah di depan Gedung PTSA, di depan Klinik PPSDM Migas, di depan Laboratorium Pengujian, di depan Wisma II Nglajo, dan di depan Widya Patra 1. Selain itu juga para penerima bingkisan juga wajib menggunakan masker, menyediakan tempat cuci tangan dan tidak berjabat tangan.

Kepala PPSDM Migas juga menyampaikan terima kasih atas dedikasi para tenaga outsourcing terus menjaga lingkungan PPSDM Migas tetap terjaga kebersihannya. Meskipun ditengah pandemi Covid-19, PPSDM Migas masih bisa berbagi dengan para tenaga outsoucing, hal ini merupakan wujud terima kasih PPSDM Migas kepada Bapak dan Ibu Tenaga outsourcing.